Selasa, 08 Mei 2012

Italia Kembali Diguncang Isu Pengaturan Skor

Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!

 Pemain Juventus

Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) sedang melakukan investigasi terhadap dugaan skandal pengaturan skor. Rencanya 22 klub dan 61 orang bakal diinterogasi Rabu, 10 Mei 2012.


Invetigasi yang digelar FIGC hanya dua hari berselang setelah Juventus yang pernah terlibat skandal pengaturan skor 2006 lalu sukses merebut gelar scudetto. Sejauh ini FIGC masih merahasiakan nama klub maupun orang-orang yang diduga terlibat.

Dari 61 orang yang akan dipanggil, 52 di antaranya masih aktif sebagai pemain dan dua mantan pemain. Empat lainnya merupakan ofisial klub atau kaki tangan, dan tiga lagi adalah pelatih. Menurut FIGC, sebanyak 33 laga sedang diselidiki, termasuk 29 laga seri B.

Seperti dilansir CNN, sepanjang tahun lalu lebih dari 30 orang telah ditahan setelah otoritas pengadilan Cremona melakukan penyelidikan. Mereka yang ditahan termasuk mantan kapten Atlanta, Cristiano Doni dan mantan kapten Lazio, Giuseppe Signori.

Doni telah dijatuhi sanksi skorsing selama tiga setengah tahun oleh komite disiliplin FIGC. Sedangkan klubnya Atlanta yang musim promosi ke Seri A dikenai penalti pengurangan enam poin.

Skandal pengaturan skor memang bukan hal yang baru di Italia. Pada 1980 lalu, beberapa ofisial dan pemain top Italia termasuk Paolo Rossi ditahan karena terlibat skandal pengaturan skor. Dua tahun kemudian, Rossi mengantar Italia menjadi juara dunia. 

Skandal pengaturan skor lainnya adalah yang melibatkan Juventus 2006. Akibat kejadian ini, Juventus harus turun kasta ke Seri B dan kehilangan dua gelar scudetto pada musim 2005 dan 2006.


• VIVAbola

Bagikan

Sigit Priambodo 09 May, 2012


-
Source: http://cgeatpe.blogspot.com/2012/05/italia-kembali-diguncang-isu-pengaturan.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com