Rabu, 21 Maret 2012

Lonceng Kematian Syimbian

'Lonceng kematian' Symbian tampaknya mulai berbunyi tahun ini. Usaha Nokia yang agaknya ingin segera menggantikan sistem operasi lamanya tersebut dengan Windows Phone sudah menampakkan hasil di Inggris.

Di negara Ratu Elizabeth itu, sebuah penelitian menunjukkan bahwa penjualan smartphone berbasis Windows Phone saat ini sudah melampaui Symbian. Suatu tanda kesuksesan Nokia untuk mengusur OS lawasnya.

Data triwulan yang berakhir pertengahan Februari 2012 memperlihatkan, setelah peluncuran Nokia Lumia 800 pangsa pasar Microsoft naik 5 kali lipat menjadi 2,5 % di Inggris. Pasar Inggris sendiri dianggap sebagai indikator tren dari seluruh Eropa.

Sedangkan pangsa pasar untuk OS Symbian turun menjadi 2,4 % dari 12,4 % dibandingkan tahun sebelumnya. Demikian data yang dikeluarkan Kantar.

Namun tugas Nokia untuk menggeser Android di Inggris masih terjal. Pasalnya data menunjukkan pasar semakin didominasi oleh Google Android dengan pangsa 48,5 % dan Apple dengan 28,7 %.

"Ada tanda-tanda kuat bahwa handset Nokia berbasis WP 7 mulai membuat dampak pada pasar smartphone Eropa, meskipun di Amerika Serikat masih lemah

"Fakta bahwa penjualan WP7 telah mengalahkan Symbian merupakan pencapaian yang menggembirakan. Namun, Nokia perlu untuk memperluas jangkauan dengan cepat untuk bersaing di kuartal kedua," tambahnya.

Nokia Lumia 800 sendiri tercatat menguasai 87 persen dari penjualan Windows Phone di Inggris, menurut penelitian tersebut.
Sumber