Sabtu, 24 Maret 2012

Awas!! Kini Korut Arahkan Rudal ke Indonesia!


SYDNEY--MICOM: Walaupun tidak memiliki masalah dengan Korea Utara (Korut), Indonesia sepertinya harus berhati-hati terhadap negara komunis tersebut. Pasalnya, Korut saat ini mengarahkan rudalnya ke Indonesia.


Hal ini terungkap dalam pesan pribadi Kurt Campbell, asisten Menterim Luar Negeri AS untuk wilayah Asia Timur dan Pasifik kepada Menlu Australia Bob Carr seperti yang dilaporkan Sydney Morning Herald, sabtu (24/3).

Dalam pesannya Campbell mengatakan Korut untuk pertama kalinya mengarahkan rudal mereka arah ke selatan. Indonesia, Filipina, dan Australia disebutkan merupakan wilayah yang mungkin menjadi sasaran.

"Ini akan berdampak di wilayah tiga negara tersebut. Kami belum pernah melihat hal yang seperti ini," jelasnya.

Selama ini, Korut selalu mengarahkan rudal ke timur yaitu ke wilayah Jepang. Sebelumnya Korut menyatakan akan melakukan ujicoba rudal jarak jauhnya April mendatang.

"Kami sudah memperingatkan negara-negara yang kemungkinan akan terkena dampak dari peluncuran ini. Kami mendesak mereka untuk mengecam hal itu dan meminta mereka untuk mendesak Korut membatalkan rencana tersebut," jelasnya.

Perdana Menteri Australia Julia Gillard dan juga Presiden AS Barack Obama bersama 50 pemimpin lainnya akan bertemu di ibukota Korea Selatan, Seoul hari Senin guna mendiskusikan program perlucutan senjata nuklir Korea Utara.Pengumuman dari Korea Utara minggu lalu bahwa mereka akan meluncurkan rudal jarak jauh tanggal 15 April mendatang diperkirakan akan menjadi topik utama pembicaraan.



http://m.mediaindonesia.com

noreply@blogger.com (Sigit Priambodo) 24 Mar, 2012


-
Source: http://cgeatpe.blogspot.com/2012/03/awas-kini-korut-arahkan-rudal-ke.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com