Percaya atau tidak, Anda dapat belajar satu atau dua kebiasaan sehat yang kerap dilakukan binatang berkaki empat ini.
Dr Emma Raizman, seorang dokter anak di Klinik Cleveland, mengatakan anjing dapat mengajarkan manusia tentang kebiasaan sehat yang kerap dilakukannya.
1. Menurutnya, hal pertama yang dapat dipelajari darinya adalah kesenangannya beraktivitas di luar rumah.
"Jika Anda melihat anjing senang sekali menghabiskan waktunya untuk melakukan aktivitas fisik," kata Raizman. Mereka, lanjut dia, senang berlari, sehingga otot-otot dan daya tahan tubuhnya pun kuat. Mereka sangat bersemangat dan berenergi.
2. Selain itu, Anda juga dapat belajar mengontrol porsi makan seperti yang dilakukan anjing. Ia selalu diberi makanan oleh orang yang memeliharanya dengan porsi yang sama setiap kali makan.
3. Perhatikan pula kebiasaan anjing tidur. Meski amat menyukai aktivitas fisik, anjing tidak pernah melewatkan waktu tidurnya. Malah boleh dibilang ia sangat memrioritaskannya agar bisa istirahat cukup.
4. Hal lain yang juga tak kalah penting adalah belajar berempati dari anjing. Raizman mengatakan, Anjing adalah hewan yang cepat memaafkan.
Sifat ini sangat bermanfaat bagi kesehatan manusia, karena hasil studi menunjukkan bahwa orang yang mudah memaafkan tidak gampang stres dan marah.
Hal tersebut tentu saja sangat membantu kesehatan mental Anda dan dapat membangun hubungan yang kuat.
5. Tak hanya itu, kata Raizman, Anjing juga merupakan binatang peliharaan yang ekspresif dalam mengungkapkan perasaannya. Ini juga sangat baik dilakukan oleh manusia untuk menjaga kesehatan mentalnya.
"Saat Anda pulang setelah melakukan aktivitas rutin di luar rumah, Anjing kesayangan Anda pasti menyambut kehadiran Anda dengan mengibaskan ekornya. Mereka senang sekali melihat Anda pulang, dan tak bisa menahan luapan kegembiraannya itu," kata Raizman.
noreply@blogger.com (Sigit Priambodo) 26 Mar, 2012
-
Source: http://cgeatpe.blogspot.com/2012/03/5-kebiasaan-sehat-anjing-yang-patut.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com